P. Siantar !!!!!! Kompakonline.com -Cabang Dinas Pendidikan Siantar-Simalungun keluarkan surat Eadaran ke Sekolah SMA Negeri Guna peningkatan Program Pendidikan dengan pembentukan Kelas Ungulan / kelas Prestasi. Surat tersebut sudah disampaikan ke Sekolah SMA Negeri yang ada di Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun.
Hal tersebut diungkapkan Kepala Cabang Dins Pendidikan Siantar James Andohar Siahaan STTP kepada awak media di Sekolah SMA Negeri 4 Kota Pematangsiantar Ketika diminta pendapatnya tentang mutu pendidikan yang akan dilaksanakan setiap sekolah.
Ditambahkan James kalau dalam pengelolaan anggaran Dana BOS yang diluncurkan pemerintah Pusat kesekolah SMA yang ada kiranya dapat dimanfaatkan dengan peningkatan mutu pendidikan disetiap sekolah salah satu cara dengan menerapkan kelas unggulan.
Dimana sekolah berperan bukan nanya menamakan Siswa saja, akan tetapi bertugas dengan meningkatkan siswa dengan konsep belajar lebih giat dengan adanya kelas unggulan, dan tujuannya untuk siswa dapat masuk perguruan Tinggi Negeri yang ada di Indonesia.
” kalau siswa SMA kan jenjangnya kuliah, target untuk kuliah itu diperguruan Tinggi Negeri. Jadi sekolah harus mampu meningkatkan siswa yang akan melanjutkan ke perguruan Tinggi Negeri dapat lebih meningkat.” Kata James.
Hal lain dengan dibuatnya kelas unggulan untuk melakukan pemerataan pendidikan dengan jalur prestasi akademi disetiap sekolah yang ada di Siantar – Simalungun. Jadi tidak ada istilah sekolah yang tertentu menjadi sekolah yang diincar Siswa.
Tambah James, kalau untuk SMK yang paling diprioritaskan adalah jurusan unggulan yang dapat dijalankan disekolah tersebut, dan bukan monoton datar dengan jurusan lain. Ditambah lagi kalau siswa SMK dituntut usai tamat harus mampu berwirausaha atau langsung bekerja atau juga mampu membuka usaha sendiri dengan skala jurusan yang telah dipelajarinya.
James juga mengatakan program pembentukan kelas Unggulan atau kelas Prestasi ini akan menjadi pantauan Cabang Dinas Pendidikan Siantar. Karena program ini juga sejalan dengan tujuan Kadis Pendidikan Provinsi Sumatera.

Sementara Ketua MKKS Kota Pematangsiantar Drs. Hasbiansyah. MSi mengatakan sangat mendukung program tersebut, dan tujuan utama sekolah yang dipimpinnya adalah untuk meningkatkan program belajar siswa agar siswa lebih meningkat dapat masuk Keperguruan Tinggi Negeri yang ada di Indonesia sehingga siswa/i itu nanti bisa meraih atau mencapai cita-cita yang diinginkannya.

Sementara, Ketua MKKS Simalungun Saor Boni Tua Sihotang, SP.d, MSi saat dimintai tanggapannya mengatakan kalau Surat edaran tersebut sangat bagus, dan hal itu akan menjadi acuan dalam pembelajaran disekolah masing masing yang ada di Kabupaten Simalungun.
” kita sangat mendukung dan akan melaksanakan surat Edaran tersebut. Hal yang positif dan untuk meningkatkan program belajar mengajar menjadi tujuan jelas ubghulan tersebut. ” Kata Saor.
Tambah Saor kalau disekolahnya penggunaan anggaran Dana BOS untuk peningkatan pembelajaran memang dapat digunakan dengan menggunakan Bimbel (Bimbingan Belajar), akan tetapi karena anggaran terbatas, pihak sekolah hanya melakukan pemberdayaan guru guru yang berpotensial dan mau dalam meningkatkan mutu pendidikan.( Rey / Red).