Tebingtinggi !!!! Kompakonline.com -Kegiatan Pasar Murah yang dilaksanakan Polres Tebing Tinggi dan Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMKM Kota T.Tinggi bersama dengan Bulog Tebing Tinggi, Kamis ( 22 / 12 / 2022 ) di Lapangan Sri Mersing Kota Tebing Tinggi
Dilaksanakannya Operasi Pasar dalam rangka menyambut Hari Besar Keagaamaan Nasional Hari Natal Tahun 2022.
Pelaksanaan Kegiatan tersebut diikuti oleh AKP Rudianto Silalahi S.H.M.H ( Kasat Reskrim Polres T.Tinggi ), IPDA Fernando Sirepu, S.H. (Kanit III Tipidter Polres T.Tinggi), Zahidin,S.Pd.,M.Pd ( Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMKM ) Rodmawaty Purba( Kepala Bidang Perdagangan Kota T.T ), Aryo ( Ka Gudang Bulog T.Tinggi ). Merry Hutahean ( Pengawas Metrologi ). BRIPKA Tonny R.Chandra,S.H.,M.H ( Ba Unit Tipidter Polres T.Tinggi ) dan BRIGADIR J.R.Munthe,S.H ( Ba Unit Tipidter Polres T.Tinggi ).
Adapun Stok ketersediaan Barang Sembako yang dijual berupa Gula Pasir Merk Maniskita @ 1 kg sebanyak 400 kg, Minyak Goreng merk Minyakkita @ 1 liter sebanyak 240 Liter, Beras Merek Medium @5 Kg sebanyak 70 Karung, Beras Merek Danau Toba @5 Kg sebanyak 30 Karung.
Harga Penjualan dalam Operasi Pasar sebagai berikut Gula Pasir Harga Rp.13.500,- / Kg, Minyak Goreng Harga Rp. 13.500,- / Kg, Beras merk Medium Harga Rp. 43.000/Karung, Beras Merek Danau Toba Harga Rp. 46.000,-/ Karung.
Pasar Murah berlaku untuk umum dan masyarakat antusias untuk membelinya.
Pelaksanaan Pasar Murah hanya berlangsung selama 3 hari yaitu dari Tanggal 21 s/d 23 Desember 2022.( Samsudin Silitonga).