Kompak Online
Jumat, 23 Januari 2026
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Regional
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
    • Sumatera Utara
    • Lintas Provinsi
    • Hukum
  • Nasional
  • Internasional
  • Olahraga
  • Hiburan
  • Pendidikan
  • Pariwisata
Kompak Online
No Result
View All Result
Kompak Online
  • Peristiwa
  • Regional
  • Nasional
  • Lintas Provinsi
  • Pematangsiantar
  • Simalungun
  • Sumatera Utara
  • Internasional
  • Hiburan
  • Hukum
  • Olahraga
  • Pendidikan
  • Pariwisata
ADVERTISEMENT
Home Pematangsiantar
Wali Kota dr. Susanti Hadiri Silaturrahim Akbar MUI Kota Pematangsiantar.

Wali Kota dr. Susanti Hadiri Silaturrahim Akbar MUI Kota Pematangsiantar.

Wali Kota dr. Susanti Hadiri Silaturrahim Akbar MUI Kota Pematangsiantar

Kompakonline.com by Kompakonline.com
11 September 2024 | 18:17 WIB
in Pematangsiantar

Pematangsiantar !!! Kompakonline.com – Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA menghadiri Silaturrahim Akbar Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Pematangsiantar, di Gedung MUI, Jalan Kartini Pematangsiantar, Rabu ( 11 / 09 / 2024 ). Kegiatan tersebut dalam rangka memperkuat silaturahmi dan mendorong peran Alim Ulama sebagai motivator dan stabilisator di tengah masyarakat.

Acara tersebut dihadiri langsung Ketua MUI Drs HM Ali Lubis, Sekretaris Umum H Akhmad Ridwansyah Putra, Dewan Pertimbangan H Rafii Nasyir BA, H Kusma Erizal Ginting SH, H Sulaiman Sinaga, serta para alim ulama, tokoh masyarakat, tokoh agama dan ormas Islam.

Di acara tersebut, dr Susanti mengatakan, silaturahmi memiliki arti yang sangat penting, khususnya dalam rangka memperkuat sinergi dan kolaborasi antara Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar dengan Dewan Pimpinan (DP) MUI Kota Pematangsiantar.

“Kita tahu MUI sebagai lembaga yang menjadi pilar utama di dalam pembinaan pendidikan pertama di bidang spiritual masyarakat, serta dalam mengawal kehidupan masyarakat sehari-hari, terkhusus masyarakat Kota Pematangsiantar. Sehingga kehidupan beragama, khususnya di Kota Pematangsiantar dapat tetap damai, rukun, dan harmonis”, kata dr Susanti.

Lebih lanjut dr Susanti menyampaikan, Kota Pematangsiantar yang selama ini penuh dengan keberagaman, baik suku, agama, maupun ras, namun sampai saat ini dapat disaksikan bersama toleransi di Kota Pematangsiantar cukup tinggi.

“Ini tidak lepas dari bimbingan dan arahan DP MUI sendiri. Untuk itu terima kasih kepada Bapak Ketua MUI dan seluruh jajarannya yang telah bekerja keras, bekerja bersama – sama dengan Pemerintah Kota dan masyarakat dalam mewujudkan kota yang penuh toleransi, dan berharap akan memberikan pencerahan kepada kita semua, bagaimana kita bermasyarakat di Kota Pematangsiantar”, sebut dr Susanti.

Dalam kesempatan itu, dr Susanti mengatakan, dirinya selaku Wali Kota dan sebagai Pemerintah Kota Pematangsiantar, sangat terbuka atas masukan, kritikan, maupun saran.

“Kritikan, saran, dan masukan dari Bapak Ibu sekalian tentunya untuk meningkatkan kondusivitas, meningkatkan kerukunan antar umat beragama di Kota Pematangsiantar. Kita tahu tantangan ke depannya itu semakin beragam, dan ini menjadi tugas kita bersama-sama untuk mewujudkan Pematangsiantar yang Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas, tentunya Pematangsiantar yang penuh toleransi”, jelas dr Susanti.

dr Susanti juga mengatakan, Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar mempunyai komitmen yang tinggi dan siap mendukung segala program-program serta kegiatan-kegiatan untuk meningkatkan keimanan, ketakwaan, dan ketaatan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, Allah SWT.

“Terutama program-program dari DP MUI untuk kebaikan dan kemaslaatan, khususnya masyarakat Kota Pematangsiantar”, tukasnya.

Salain itu, dr Susanti mengajak seluruh elemen masyarakat, terutama yang hadir, untuk bersama-sama mewujudkan Kota Pematangsiantar yang penuh toleransi.

“Sekali lagi, keberagaman itu bukan menjadi permasalahan untuk perpecahan, namun menjadi kekuatan bagi kita semua di dalam membangun kota yang kita cintai ini. Semoga Allah Subhanahu wa ta’ala, Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan kemudahan kepada kita semua di dalam kita menjalankan tugas dan tanggung jawab kita sesuai yang diamanahkan kepada kita semua”, tandasnya.

Sebab, lanjut dr Susanti, tugas dan tanggung jawab, terutama tokoh agama tokoh, alim ulama dan tokoh masyarakat, sepanjang hari penuh tantangan.

“Dan tentunya ke depannya kita banyak sekali menghadapi beberapa tantangan terkait kemiskinan, kemudian gerakan-gerakan yang tentunya dapat menimbulkan perpecahan di dalam masyarakat. Itu yang kita harus antisipasi bersama-sama”, ujar dr Susanti seraya meyakinkan jika bersama -sama, saling bahu-membahu, bergotong -royong serta bersinergi, dan tentunya selalu mohon kepada Allah SWT, maka semua tantangan pasti dapat diatasi bersama.

Sementara itu, Sekretaris DP MUI Kota Pematangsiantar H Ahmad Ridwansyah Putra mengawali sambutannya mengucapkan syukur yang tidak terhingga kepada Allah SWT atas nikmat Islam yang telah diberikan kepada semua yang hadir di Silaturrahim Akbar.

“Terima kasih juga atas nikmat umur dan kesehatan sehingga kita bisa berkumpul di sini. Mari sama-sama Fastabiqul Khairat atau berlomba-lomba dalam kebaikan untuk akhirat. Tapi, jangan lupa dunia, karena dunia adalah jembatan menuju akhirat”, ucap Ridwansyah.

Ridwansyah juga menyampaikan agenda acara yakni: konsolidasi antara masyarakat Muslim dan Muslimah Kota Pematangsiantar dengan Pemerintah Kota yang mengusung tema; Sinergitas Ukhuwah Islamiyah dan Kebangsaan Membangun Peradaban Profetik.

“Profetik itu memiliki arti yang bersifat kenabian yakni Amanah, Sidik, Tabligh dan Fathonah. Sifat-sifat kenabian ini penting untuk dimiliki oleh para pemimpin”, sebut Ridwansyah.

Ridwansyah menambahkan, di masa kepemimpinan dr Susanti Dewayani SpA Majelis Taklim tumbuh pesat.

“Saya Dewan Pakar Majelis Taklim. Dan, Wali Kota selalu hadir di setiap event Majelis Taklim dalam memberikan bantuan moral dan finansial”, sebutnya.

“Terima kasih atas perhatiannya, Ibu. DP MUI selalu mendukung kegiatan keumatan. Bersatu kita pasti kuat. Semoga apa-apa yang kita cita-citakan diijabah oleh Allah SWT”, tutupnya.

Sedangkan Ketua Umum DP MUI Kota Pematangsiantar HM Ali Lubis dalam pembukaan tausiahnya menjelaskan sesuai sabda Nabi Muhammad SAW bahwa siapa yang ingin murah rezek dan panjang umur, resepnyanya adalah banyak – banyak melakukan silaturrahim.

“Semoga kita menjadi orang-orang yang mendapat rezeki dan umur panjang”, sebutnya.

Ali Lubis menjelaskan secara singkat sejarah Nabi Muhammad SAW yang memiliki sifat-sifat yang patut diteladani oleh para pemimpin, yakni Sidik yang artinya jujur dan berkata benar. Amanah, dapat dipercaya. Nabi Muhammad tidak pernah berkhianat. Apa tugas yang diberikan selalu selesai dan bisa dipercaya. Fathonah, cerdas dan pintar. Pandai berdiplomasi. Lalu, Tabligh, menyampaikan.

“Mudah-mudahanan apa yang disampaikan ini, bisa dipahami apa maksud dan tujuannya. Semoga kegiatan ini mendapat ridho Allah SWT”, katanya. ( JS ). 

ShareTweetSendSharePinSend
ADVERTISEMENT

Baca Juga

Polres Pematangsianțar Gelar Peringatan Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW 1447H/2026.
Pematangsiantar

Polres Pematangsianțar Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1447H/2026

by Kompakonline.com
22 Januari 2026 | 20:28 WIB

Pematangsiantar !!! Kompakonline.com -Polres Pematangsianțar menggelar Peringatan Isra Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW 1447H/2026 yang berlangsung di Mesjid Safari Qodri...

Read moreDetails
Polsek Siantar Marihat Patroli Sambang Kamtibmas di Jalan D.I. Panjaitan.
Pematangsiantar

Polsek Siantar Marihat Patroli Sambang Kamtibmas di Jalan D.I. Panjaitan

by Kompakonline.com
22 Januari 2026 | 20:16 WIB

Pematangsiantar !!! Kompakonline.com -Polsek Siantar Marihat Polres Pematangsiantar dipimpin Kanit Samapta IPDA Marlon Hutahean melaksanakan patroli sambang kamtibmas di Jalan...

Read moreDetails
Sat Binmas Polres Pematangsiantar Sambang Kamtibmass Kepada Karyawan Perusahan.
Pematangsiantar

Sat Binmas Polres Pematangsiantar Sambang Kamtibmass Kepada Karyawan Perusahan

by Kompakonline.com
22 Januari 2026 | 20:06 WIB

Pematangsiantar !!! Kompakonline.com -Satuan Binmas Polres Pematangsiantar melaksanakan sambang kamtibmas sekaligus silaturahmi kepada karyawan perusahan dan toko guna ciptakan situasi...

Read moreDetails
Polsek Siantar Barat Dampingi PD PHJ Sosialisasi Cara Pembayaran Distribusi Melalui QRIS.
Pematangsiantar

Polsek Siantar Barat Dampingi PD PHJ Sosialisasi Cara Pembayaran Distribusi Melalui QRIS

by Kompakonline.com
22 Januari 2026 | 19:20 WIB

Pematangsiantar !!! Kompakonline.com -Polsek Siantar Barat Polres Pematangsiantar melalui Kasub Sektor Pasar Horas AIPTU Edi Syahputra, SH melaksanakan monitoring dan...

Read moreDetails

Terpopuler

Simalungun

Kapolsek Tanah Jawa Dampingi Bupati Simalungun Launching Program Makan Bersama BGN, Pastikan Aman & Sesuai SOP

22 Januari 2026 | 20:40 WIB
Pematangsiantar

Polres Pematangsianțar Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1447H/2026

22 Januari 2026 | 20:28 WIB
Pematangsiantar

Polsek Siantar Marihat Patroli Sambang Kamtibmas di Jalan D.I. Panjaitan

22 Januari 2026 | 20:16 WIB
Pematangsiantar

Sat Binmas Polres Pematangsiantar Sambang Kamtibmass Kepada Karyawan Perusahan

22 Januari 2026 | 20:06 WIB
Pematangsiantar

Polsek Siantar Barat Dampingi PD PHJ Sosialisasi Cara Pembayaran Distribusi Melalui QRIS

22 Januari 2026 | 19:20 WIB
Simalungun

Bhabinkamtibmas Polsek Serbalawan Aktif Sambang Nagori, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas Gunung Simbolon

22 Januari 2026 | 18:33 WIB
Simalungun

Kanit PPA Sat Reskrim Polres Simalungun Siap Tancap Gas Lindungi Perempuan & Anak, Dukung Penuh Ditres PPA-PPO Polda Sumut

22 Januari 2026 | 18:12 WIB
Simalungun

Lewat Patroli hingga Media Sosial, Kanit Gakkum Polres Simalungun Gencarkan Imbauan Cegah Laka Lantas di Jalur Rawan

22 Januari 2026 | 17:32 WIB
Simalungun

Hadiri Launching SPPG Makan Bergizi Gratis Ala Delphi, Bupati Simalungun : Jaga Kualitas Makanan Tetap Higienis

22 Januari 2026 | 17:09 WIB
Hukum

Kejaksaan Negeri Kota Pematangsiantar Tahan Tersangka ES Atas Penguasaan & Penyewaan Lahan Milik Negara

22 Januari 2026 | 16:06 WIB
Pendidikan

Setelah Aksk Unjuk Rasa Orang Tua Murid & Masyarakat Peduli Pendidikan Sumut Akhirnya DPRD dan Dinas Pendidikan Provinsi Sumut Sepakat Anggarkan Relokasi Sekolah SMAN-5 Pematangsiantar di P-APBD Tahun 2026

22 Januari 2026 | 14:45 WIB
Simalungun

IPDA Yancen Hutabarat Tegaskan Polri Siaga Untuk Masyarakat Melalui Blue Light Patrol, Polres Simalungun Hadirkan Rasa Aman di Malam Hari

21 Januari 2026 | 22:28 WIB

Berita Terbaru

Simalungun

Kapolsek Tanah Jawa Dampingi Bupati Simalungun Launching Program Makan Bersama BGN, Pastikan Aman & Sesuai SOP

22 Januari 2026 | 20:40 WIB
Pematangsiantar

Polres Pematangsianțar Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1447H/2026

22 Januari 2026 | 20:28 WIB
Pematangsiantar

Polsek Siantar Marihat Patroli Sambang Kamtibmas di Jalan D.I. Panjaitan

22 Januari 2026 | 20:16 WIB
Pematangsiantar

Sat Binmas Polres Pematangsiantar Sambang Kamtibmass Kepada Karyawan Perusahan

22 Januari 2026 | 20:06 WIB
Pematangsiantar

Polsek Siantar Barat Dampingi PD PHJ Sosialisasi Cara Pembayaran Distribusi Melalui QRIS

22 Januari 2026 | 19:20 WIB
Simalungun

Bhabinkamtibmas Polsek Serbalawan Aktif Sambang Nagori, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas Gunung Simbolon

22 Januari 2026 | 18:33 WIB
Simalungun

Kanit PPA Sat Reskrim Polres Simalungun Siap Tancap Gas Lindungi Perempuan & Anak, Dukung Penuh Ditres PPA-PPO Polda Sumut

22 Januari 2026 | 18:12 WIB
Simalungun

Lewat Patroli hingga Media Sosial, Kanit Gakkum Polres Simalungun Gencarkan Imbauan Cegah Laka Lantas di Jalur Rawan

22 Januari 2026 | 17:32 WIB
Simalungun

Hadiri Launching SPPG Makan Bergizi Gratis Ala Delphi, Bupati Simalungun : Jaga Kualitas Makanan Tetap Higienis

22 Januari 2026 | 17:09 WIB
Hukum

Kejaksaan Negeri Kota Pematangsiantar Tahan Tersangka ES Atas Penguasaan & Penyewaan Lahan Milik Negara

22 Januari 2026 | 16:06 WIB
Pendidikan

Setelah Aksk Unjuk Rasa Orang Tua Murid & Masyarakat Peduli Pendidikan Sumut Akhirnya DPRD dan Dinas Pendidikan Provinsi Sumut Sepakat Anggarkan Relokasi Sekolah SMAN-5 Pematangsiantar di P-APBD Tahun 2026

22 Januari 2026 | 14:45 WIB
Simalungun

IPDA Yancen Hutabarat Tegaskan Polri Siaga Untuk Masyarakat Melalui Blue Light Patrol, Polres Simalungun Hadirkan Rasa Aman di Malam Hari

21 Januari 2026 | 22:28 WIB
  • Redaksi
  • Pedoman
  • Policy
  • ToS

© 2021-2024 kompakonline.com

rotasi barak berita hari ini danau toba berita terkini

No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Regional
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
    • Sumatera Utara
    • Lintas Provinsi
    • Hukum
  • Nasional
  • Internasional
  • Olahraga
  • Hiburan
  • Pendidikan
  • Pariwisata

© 2021-2024 kompakonline.com

rotasi barak berita hari ini danau toba berita terkini